WhatsApp Beta Android Hadirkan Fitur Baru Kontrol Privasi di Pembaruan Status

HomeTECHNOLOGY

WhatsApp Beta Android Hadirkan Fitur Baru Kontrol Privasi di Pembaruan Status

XYZonemedia.com - WhatsApp beta untuk iOS versi 24.10.10.75 yang diperbarui bulan lalu telah menambahkan fitur popup kecil. Yakni yang memungkinkan pe

Langkah Besar: Google Investasikan Rp5,6 Triliun pada Flipkart
Tips and Trik Membersihkan File Sampah Cache di WhatsApp Android
Google Messages dan Gemini Kini Terintegrasi di Semua Ponsel Android

XYZonemedia.com – WhatsApp beta untuk iOS versi 24.10.10.75 yang diperbarui bulan lalu telah menambahkan fitur popup kecil. Yakni yang memungkinkan pengguna untuk dengan mudah mengubah pengaturan privasi Pembaruan Status sebelum mengunggah pembaruan baru.

Menurut laporan GSM Arena pada Selasa (11/6/2024), WhatsApp beta untuk Android versi 2.24.12.27 kini juga telah diluncurkan dengan fitur serupa.

Fitur ini berfungsi sebagai pengingat pengaturan privasi status, sehingga pengguna tidak akan lupa untuk mengubahnya jika diperlukan.

Dengan fitur baru ini, pengguna tidak perlu masuk ke pengaturan untuk mengubah siapa yang dapat melihat pembaruan status mereka.

Hal ini membuatnya lebih mudah dan cepat untuk mengontrol privasi.

Jika pengguna sudah menggunakan saluran beta, mungkin mereka telah melihat fitur ini.

Namun, jika belum, fitur ini akan diluncurkan ke lebih banyak penguji dalam beberapa hari mendatang.

Diketahui bahwa pada tahun 2017, WhatsApp meluncurkan fitur Status, yang memungkinkan pengguna untuk mengunggah teks, emoji, foto, dan lainnya yang dapat dilihat oleh kontak mereka selama 24 jam.

Pengaturan privasi Status memungkinkan pengguna untuk memilih antara membagikan pembaruan dengan semua kontak, hanya kontak tertentu, atau semua orang kecuali kontak tertentu.

COMMENTS

WORDPRESS: 0