HomeENTERTAINTMENT

Tanggung Jawab Sosial, Gus Hotman Paris Ikutan Kurban Sapi

XYZonemedia.com -Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea menunjukkan kepeduliannya sebagai bagian tanggung jawab sosial antar sesama ikut berkurban

Tips and Trik Sehat Menikmati Daging Kurban di Hari Idul Adha
Tradisi Unik Hari Raya Idul Adha di Berbagai Belahan Dunia
Ide Sajian Khas Idul Adha Berbahan Dasar Daging
Hotman Paris Hutapea atau Gus Hotman Paris ikut kurban sapi tahun ini (Foto: Instagram)

Hotman Paris Hutapea atau Gus Hotman Paris ikut kurban sapi tahun ini (Foto: Instagram)

XYZonemedia.com –Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea menunjukkan kepeduliannya sebagai bagian tanggung jawab sosial antar sesama ikut berkurban di hari Raya Kurban, Idul Adha 1445 H.

Hotman Paris Hutapea meski bukan seorang muslim dikenal sangat peduli membangun kepercayaan antar agama di kalangan tokoh agama Islam.

Bahkan Gus Hotman Paris nama yang disematkan adalah pemberian dari pengasuh Pimpinan Pondok Pesantren Tebu Ireng, Jombang, Salahudin Wahid atau disapa Gus Solah, adik Gusdur.

Gus Hotman Paris turun ke lapangan langsung memastikan pembagian hewan kurban ke salah satu masjid di Jakarta.

Meski terkenal hidup mewah, baginya membangun kepedulian sesama terutama ke orang yang tidak mampu adalah prioritasnya.

Baca Juga:

Hari Raya Idul Adha Inul Daratista Sumbang 4 Sapi Kurban

Datang dan Distribusikan langsung Hewan Kurban

Untuk kali ini, Gus Hotman Paris melalui unggahan video berkunjung ke Masjid Dinul Qoyyimah di Sunter Agung, Jakarta Utara.

Pengacara nyentrik ini datang dan menditribusikan hewan kurban sapi jenis Limosin ke Pengurus Yayasan Masjid Diinul Qoyyimah, Muhammad Saleh. Hotman datang mengenalkan dirinya sebagai Gus Hotman Paris kepada seluruh warga yang hadir.

“Selamat siang semuanya, Assalamualaikum. Nama saya Gus Hotman Paris. Hari ini, kami tim Hotman 911 dan Grup HWG datang untuk menunjukkan kerukunan kebersamaan dengan sesama umat merayakan Iduladha,” kata Hotman dikutip dari akun Instagram @hotmanparisofficial, Minggu, (16/6/2024).

Gus Hotman Paris sangat yakin sapi kurban yang diberikan akan sangat berpengaruh dalam menjaga kerukunan dan kebersamaan bagi masyarakat terutama warga Sunter Agung.

Baca Juga:

Gegara Kepanasan Hotman Paris Meradang Kritik Angkasa Pura Bandara Makassar

Didampingi MUI Pusat

Hotman yang mengenakan peci hitam menyampaikan rasa syukur atas kesempatannya untuk ikut berkurban di momen Idul Adha tahun ini. Baginya, aksi sosial ini menunjukkan indahnya toleransi dan kerukunan antar umat beragama di Indonesia.

Hotman tak hanya sendirian, dia didampingi oleh anggota Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat dalam penyerahan hewan kurban.

“Kami serahkan hewan kurban ini atas restu MUI Pusat,” sambungnya.

Baca Juga:

Panduan Lengkap Penyembelihan Hewan Kurban yang Sesuai Syariat Islam

Perbedaan Keyakinan Bukan Penghalang

Langkah Hotman Paris Hutapea sebagai seorang Kristen merupakan hal luar biasa dan jarang terjadi di kalangan selebriti.

Hotman sejatinya ingin menunjukkan bahwa perbedaan keyakinan tidak menjadi penghalang untuk saling berbagi dan peduli.

Rencanannya, daging sapi Limosin hewan kurban Gus Hotman Paris akan dibagikan sampai 13 RT di Sunter Agung.

“Tentu akan dibagikan di tempat kami di wilayah mencakup RW 02 sebanyak kurang lebih 13 RT dari 02 Sunter Agung,” kata Muhammad Saleh, dikutip Minggu, 17 Juni 2024.

Namun, jika berlebih, daging kurban sapi Gus Hotman Paris akan dibagikan sampai ke luar wilayah Sunter Agung untuk pemerataan.

COMMENTS

WORDPRESS: 0