Samsung Akan Rilis Laptop Canggih dengan Fitur AI Terintegrasi

HomeTECHNOLOGY

Samsung Akan Rilis Laptop Canggih dengan Fitur AI Terintegrasi

XYZonemedia.com - Samsung Electronics telah mengumumkan peluncuran global laptop canggih terbaru mereka. Yakni Galaxy Book 4 Edge, yang dijadwalkan mu

AI Diprediksi Bakal ‘Kelaparan’ Naskah pada 2032 Akibat Kurangnya Data Manusia
Elon Musk Rencanakan Pembangunan Superkomputer untuk Pengembangan Chatbot AI Grok
Google Hadirkan Fitur AI ‘Creative Assistant’ Tantang Apple ‘Genmoji’

XYZonemedia.com – Samsung Electronics telah mengumumkan peluncuran global laptop canggih terbaru mereka. Yakni Galaxy Book 4 Edge, yang dijadwalkan mulai tanggal 18 Juni 2024.

Galaxy Book 4 Edge ini dilengkapi dengan fitur kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) yang canggih. Menawarkan performa tinggi dan inovasi terbaru di dunia teknologi.

Galaxy Book 4 Edge didukung oleh prosesor Qualcomm Snapdragon X Elite dan memiliki kemampuan AI baik pada perangkat itu sendiri maupun di cloud.

Fitur AI yang disematkan pada Galaxy Book 4 Edge termasuk layanan penerjemahan dan pencarian real-time. Serta konektivitas otomatis dengan ponsel pintar dan tablet pengguna.

Laptop ini juga dilengkapi dengan fitur pencarian berbasis gambar yang disebut “Circle to Search” yang terintegrasi dalam layar sentuh AMOLED 3K.

Selain itu, Samsung telah berkolaborasi dengan Microsoft untuk menyajikan program “Cocreator” dan “Paint” dengan dukungan AI khusus.

Ini bertujuan untuk memberikan bantuan yang lebih baik dalam mendukung kerja kreatif penggunanya.

Menurut Park Jun-ho, pemimpin bagian produk Samsung Electronics, Galaxy Book 4 Edge akan dirilis secara global. Dan akan diluncurkan di 10 negara. Termasuk Korea Selatan, Amerika Serikat, dan beberapa negara di Eropa.

Dia menekankan bahwa dalam era baru kecerdasan buatan (AI), Samsung Electronics berupaya keras untuk memperkirakan. Serta mendorong perubahan yang signifikan, dengan tujuan memberikan dampak yang berarti.

Jun-ho juga menyatakan bahwa semua fungsi dan teknologi AI yang diperkenalkan oleh Samsung Electronics akan diintegrasikan ke dalam semua laptop Galaxy.

Dia mengungkapkan harapannya bahwa dua dari setiap tiga laptop yang dijual di pasar Korea akan berasal dari seri Galaxy Book.

Dengan pangsa pasar sebesar 49,5 persen pada kuartal pertama tahun ini, Samsung Electronics saat ini mendominasi pasar laptop di Korea Selatan.

COMMENTS

WORDPRESS: 0