Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Garuda Muda vs Taeguk Warriors

HomeSPORT

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Garuda Muda vs Taeguk Warriors

XYZonemedia.com - Setelah sukses menumbangkan Yordania dengan skor 4-1, Garuda Muda dipastikan bakal menghadapi Taeguk Warriors, julukan Korea Selatan

Skuad Timnas Inggris Dilarang Bermedia Sosial Selama Euro 2024
Trend Naturalisasi Mulai Merambah Timnas Sepak Bola Putri Indonesia
Piala Asia U-23: Catatan Manis Timnas Indonesia yang Bisa Kalahkan Uzbekistan

XYZonemedia.com – Setelah sukses menumbangkan Yordania dengan skor 4-1, Garuda Muda dipastikan bakal menghadapi Taeguk Warriors, julukan Korea Selatan di babak 8 besar Piala Asia U23 2024.

Garuda Muda dipastikan akan meladeni Taeguk Warriors pada perempat final terjadi setelah Korsel mengalahkan Jepang pada laga terakhir Grup B.

Dalam laga terakhir Grup B, Senin (22/4/2024) malam WIB, pasukan Taeguk Warriors, menang 1-0 atas Jepang. Hasil tersebut membuat Korsel menjadi juara Grup B dan bakal menghadapi Indonesia sebagai runner-up Grup A.

Publik antusias menunggu laga antara timnas U23 Indonesia melawan Korea Selatan. Karena pelatih Shin Tae-yong dijamin bakal mengalami dilema menghadapi Korsel yang merupakan negara kelahirannya, dan pernah mengabdi sebagai pemain dan pelatih untuk Timnas Korea Selatan.

Pria berusia 53 tahun itu pula yang pernah membawa  Korea Selatan meraih kemenangan bersejarah di Piala Dunia 2018 Rusia atas  juara bertahan Timnas Jerman, 2-0.

Sekarang, Shin Tae-yong yang memimpin Timnas Indonesia U-23 dihadapi dengan kenyataan harus melawan Korea Selatan U-23 dalam babak delapan besar Piala Asia U-23 2024 Qatar di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, pada 26 April 2024 dini hari WIB.

Sebagai runner-up Grup B Jepang bakal meladeni Qatar yang merupakan juara Grup A.

Sedangkan untuk juara Grup D, Uzbekistan akan bertemu Arab Saudi. Vietnam akan melawan Irak.

Berikut Ini jadwal lengkap 8 besar Piala Asia U23 2024 (Waktu dalam WIB):

Kamis, 25 April 2024

21.00 WIB: Timnas U23 Qatar vs Jepang

Jumat, 26 April 2024

00.30 WIB: Timnas U23 Korea Selatan vs Indonesia

21.00 WIB: Juara Grup D vs Arab Saudi

Sabtu, 27 April 2024

00.30 WIB: Irak vs Runner-up Grup D.***

 

 

COMMENTS

WORDPRESS: 0