Ini Penjelasan Pakar UI Tentang Penularan Virus Flu Burung

HomePILIHAN_REDAKSI

Ini Penjelasan Pakar UI Tentang Penularan Virus Flu Burung

XYZonemedia.com - Profesor Tjandra Yoga Aditama, pakar dari Fakultas Kedokteran UI menjelaskan bagaimana virus Flu Burung dapat menular ke manusia.

Viral! Gambar ‘All Eyes on Rafah’ Ternyata Karya AI, Simak Pendapat Pakar
Warning!! Pakar Sebut Angka Penyakit Jantung Bawaan pada Bayi Tetap Tinggi
Pakar Minta Pemerintah Jamin Tanpa Uang Taruhan dalam Gim Online

XYZonemedia.com – Profesor Tjandra Yoga Aditama, pakar dari Fakultas Kedokteran UI menjelaskan bagaimana virus Flu Burung dapat menular ke manusia.

Virus ini awalnya menyerang unggas tetapi memiliki potensi untuk dengan cepat menular ke manusia, meskipun sulit dideteksi pada hewan yang terinfeksi.

Menurut Yoga, konsep penularan virus Flu Burung dapat dibagi menjadi 4 jenis. Yakni yang paling cepat adalah G2, di mana virus menular langsung dari unggas ke manusia.

“Dalam mendeteksi virus Flu Burung pada manusia, tantangannya cukup besar. Penularannya tidak hanya melalui unggas, tetapi juga dapat terjadi dari manusia ke manusia,” ucapnya, seperti dikutip dari rri.co.id, Jumat (14/6/2024).

Yoga menekankan pentingnya mengidentifikasi pasien yang memiliki riwayat kontak dengan unggas, terutama bagi mereka yang mengalami gejala demam dan gangguan pernapasan yang serius.

“Kesadaran untuk segera menanyakan hal ini sangat penting, karena jika terlambat bisa berakibat serius. Mendeteksi virus ini bukanlah hal yang mudah,” tambahnya.

Selain itu, Yoga juga mengajak masyarakat untuk bersatu dalam upaya pencegahan dan memberikan informasi terkait Flu Burung.

Dia menekankan bahwa dengan pencegahan yang tepat, deteksi dini, dan respons cepat, penyebaran Flu Burung dapat dikendalikan.

Hal ini menunjukkan pentingnya petugas kesehatan untuk selalu waspada dalam melakukan diagnosis yang akurat.

COMMENTS

WORDPRESS: 0