Indonesia Tuan Rumah Babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

HomeSPORT

Indonesia Tuan Rumah Babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

XYZonemedia.com - Indonesia akan menjadi tuan rumah babak kualifikasi Piala Asia U-20 2025 dan akan bersaing di Grup F bersama Yaman, Timor Leste, dan

Menuju Pentas Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Siap Tempur di 10 Laga Krusial Babak Ketiga
Hasil Euro 2024: Rumania dan Slovakia Lolos ke Babak 16 Besar Usai Bermain Imbang 1-1
Hasil Euro 2024: Seru! Turki Akhirnya Lolos ke Babak 16 Besar Usai Bekuk Republik Ceko 2-1

XYZonemedia.com – Indonesia akan menjadi tuan rumah babak kualifikasi Piala Asia U-20 2025 dan akan bersaing di Grup F bersama Yaman, Timor Leste, dan Maladewa.

Pembagian grup ini diumumkan pada Kamis (13/6/2024) dalam acara pengundian di markas AFC, Kuala Lumpur, Malaysia.

Pelatih tim U-20 Indonesia, Indra Sjafri, menyatakan, “Informasi ini sangat penting bagi persiapan kita menghadapi Kualifikasi AFC. Kami bersama seluruh tim menyaksikan, menerima, dan mensyukuri hasil pengundian ini.”

“Siapapun lawan kita, akan kami hadapi dengan serius. Semua pemain dan pelatih sudah mulai mempersiapkan diri untuk menghadapi babak kualifikasi AFC,” tambahnya.

Indra juga menekankan pentingnya pengalaman dari turnamen di Prancis.

“Pengalaman bertanding di Turnamen Toulon di Prancis dan pertemuan dengan tim-tim besar Eropa, serta Piala AFF bulan depan, akan menjadi ajang yang sangat baik untuk mematangkan dan mempersiapkan tim ini,” ujar Indra.

“Kami memiliki mimpi besar. Sebagai negara besar, kami tidak hanya ingin lolos ke Piala Asia AFC. Setelah hampir mencapainya pada 2018, kali ini kami akan berusaha lagi dan menargetkan Piala Dunia,” lanjutnya.

Sebanyak 45 tim peserta dibagi ke dalam 10 grup, dengan lima grup berisi lima tim dan lima grup lainnya berisi empat tim.

Babak kualifikasi akan berlangsung antara 21 dan 29 September 2024.

Sepuluh pemenang grup dan lima tim peringkat kedua terbaik akan melaju ke putaran final, yang akan diselenggarakan di Tiongkok.

Final dijadwalkan berlangsung dari 6 hingga 23 Februari 2025.

COMMENTS

WORDPRESS: 0