Indonesia Gandeng China untuk Kolaborasi Investasi dan Pengembangan AI yang Revolusioner

HomeTECHNOLOGY

Indonesia Gandeng China untuk Kolaborasi Investasi dan Pengembangan AI yang Revolusioner

XYZonemedia.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mewakili Pemerintah Indonesia dalam pertemuan bilateral dengan per

Spotify Melangkah Lebih Jauh: Eksperimen DJ AI Berbahasa Spanyol!
Meta dan Apple Diskusikan Kemitraan Revolusioner dalam Bidang AI
Bocoran! Inilah 9 Fitur AI yang Akan Hadir di iOS 18 Bikin Kerja Makin Efisien

XYZonemedia.com – Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mewakili Pemerintah Indonesia dalam pertemuan bilateral dengan perwakilan China.

Menkominfo mengundang negara tersebut untuk berkolaborasi dalam investasi pengembangan teknologi kecerdasan artifisial (Artificial Intelligence/AI).

Untuk memperkuat ajakan ini, Menkominfo Budi Arie telah merencanakan kunjungan kerja ke Shanghai pada Juni 2024. Yakni guna mendalami kerja sama di bidang digital dengan China.

“Semoga pertemuan ini membawa kerja sama yang lebih baik demi kesuksesan bersama,” kata Budi dalam keterangan resminya, Selasa (28/5/2024).

Pertemuan bilateral antara Indonesia dan China berlangsung sebagai bagian dari kunjungan kerja Menkominfo Budi Arie Setiadi di Jenewa, Swiss, pada 27 Mei.

Dalam pertemuan ini, Menkominfo berdiskusi dengan Wakil Menteri Perindustrian dan Teknologi Informasi China, Shan Zhongde.

Menkominfo Budi Arie memaparkan berbagai potensi Indonesia dalam pengembangan AI dan investasi SDM. Yakni sebagai talenta digital yang diyakini akan membawa kemajuan dan inovasi.

Salah satu topik yang dibahas adalah cara Indonesia memanfaatkan AI untuk memaksimalkan ekonomi digital. Sehingga dapat berkembang dari negara berkembang menjadi negara maju.

Dari sisi regulasi, Indonesia sedang merancang aturan yang jelas untuk pengembangan inovasi AI, termasuk merilis kode etik pemanfaatan AI bagi pelaku industri.

Menteri Budi Arie berharap situasi dan potensi ini dapat menarik minat China untuk mendukung pengembangan digitalisasi Indonesia.  Khususnya di daerah pedalaman.

Menanggapi ajakan tersebut, Wakil Menteri Shan Zhongde menyatakan bahwa China tertarik mendukung Indonesia dalam transformasi digital. Tidak hanya dalam pengembangan AI tetapi juga dalam konektivitas dengan teknologi 5G dan 6G di sektor telekomunikasi.

Zhongde juga mengundang Indonesia untuk mengirim delegasi dalam forum internasional tentang industri digital dan AI yang akan diadakan di China pada awal September tahun ini.

“Kami mengharapkan kerja sama mengenai pemanfaatan AI demi kemajuan rakyat masing-masing negara,” ucapnya.

Dalam pertemuan tersebut, Menkominfo Budi Arie Setiadi didampingi oleh Dirjen PPI Wayan Toni, Dirut Bakti Kominfo Fadhilah Mathar. Serta jajaran Staf Khusus Menkominfo Sarwoto Atmosutarno, Daniel Hutagalung, Jobpie Sugiharto, dan Dedy Permadi.

Sementara Wakil Menteri Shan Zhongde didampingi oleh sembilan anggota delegasi dari Pemerintah China.

COMMENTS

WORDPRESS: 0