HomeTRAVEL

Besok Masuk Ancol Gratis Mulai 1 Juni 2024, Begini Syaratnya

XYZonemedia.com - Beragam acara seru yang digelar dalam rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-497 Kota Jakarta diantaranya gratis masuk Anc

Pecinta Motor ‘SabtuPagi’ Meriahkan Episode 12 ‘Bergembira’ di Bandung
Psikolog Sebut Liburan Anak Lebih Bermanfaat dengan Aktivitas Nyata
Menemukan Manfaat Traveling: Kenikmatan Kesehatan Mental dan Fisik Tak Terhingga
Pantai Ancol di waktu malam (Foto: Istimewa)

Pantai Ancol di waktu malam (Foto: Istimewa)

XYZonemedia.com – Beragam acara seru yang digelar dalam rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-497 Kota Jakarta diantaranya gratis masuk Ancol.

PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk kembali menawarkan promo masuk Ancol gratis mulai Sabtu (1/6/2024) sampai Jumat (21/6/2024).

Taman Impian Jaya Ancol membuka pintu tanpa dipungut biaya untuk membagi kebahagiaan dengan masyarakat umum khususnya warga Jakarta.

Kali ini perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-497 Kota Jakarta yang jatuh setiap 22 Juni, mengusung tema”Jakarta Kota Global Berjuta Pesona”

“Program ini merupakan yang kedua kali kami jalankan setelah penerapan perdana di tahun 2023 lalu dan mendapatkan sambutan yang baik dari pengunjung,” tutur Direktur Operasional PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Eddy Prastiyo lewat keterangan resmi, Kamis (30/5/2024).

Baca Juga:

Waduh, Layar Hitam Halangi Turis Berfoto dengan Latar Belakang Gunung Fuji!

Pintu Masuk Gratis Mulai Pukul 5 Sore

Namun, perlu dicatat bahwa waktu kunjungan tak berbayar akan diberlakukan mulai pukul 5 sore hingga 11 malam.

“Program tiket gratis ini berlaku untuk kunjungan pukul 17.00 – 23.00 WIB dan tiket berlaku untuk individu, belum termasuk kendaraan dan unit rekreasi lainnya,” tambahnya.

Nantinya para pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai kegiatan yang sayang untuk dilewatkan.

Pantai Ancol (Foto: Istimewa)

Pantai Ancol (Foto: Istimewa)

Selain itu, ada banyak persembahan lainnya seperti Konser Musik Spesial, Festival Layang-layang Internasional, dan Kompetisi Perahu Layar Internasional.

Bila tertarik dengan promo ini, perlu dicatat persyaratannya sebagai berikut:

  • Pemesanan tiket promo ini bisa dilakukan lewat situs web resmi Ancol (www.ancol.com), setidaknya H-1 kedatangan.
  • Setiap akun bisa memperoleh satu tiket gratis.  Promo ini berlaku untuk kunjungan pukul 17.00 WIB-23.00 WIB.

Baca Juga:

Kopi Kamu: Coffee Shop yang Memberi Peluang Kerja bagi Orang dengan Kebutuhan Khusus

Tiket Berlaku Individu

Tiket berlaku untuk individu, belum termasuk tiket masuk kendaraan dan unit rekreasi.

Seperti sudah dijelaskan, Ancol juga akan mengadakan acara lainnya, di antaranya:

Konser Musik Persembahan HUT Jakarta ke-497 di Pantai Carnaval Ancol pada Sabtu (22/6/2024).

Jakarta International Kite Festival 2024 di Pantai Lagoon dari Sabtu (22/6/2024) sampai Minggu (7/7/2024)

Kemudian program Jakarta International Sailing Championship di Symphony of The Sea Ancol dari Jumat (26/7/2024) sampai Sabtu (28/7/2024).

Mau ikuti keseruan cantiknya pantai Ancol bersama keluarga di waktu malam secara percuma? Jangan ketinggalan daftar dan pesan sekarang juga.

COMMENTS

WORDPRESS: 0