Alibaba Cloud Perluas Jangkauan dengan Investasi Global Demi Inovasi AI

HomeTECHNOLOGY

Alibaba Cloud Perluas Jangkauan dengan Investasi Global Demi Inovasi AI

XYZonemedia.com - Alibaba Cloud mengumumkan rencananya untuk memperluas kehadirannya di pasar internasional dengan membuka zona ketersediaan cloud per

Fitur Terjemahan Video Berbasis AI di Edge Resmi Diluncurkan Microsoft
AMD Tantang Nvidia dengan Chip AI Terbaru, Rilis Akhir 2024
Snapchat Siapkan Fitur Revolusioner, Bikin Filter AR dengan Bantuan AI

XYZonemedia.com – Alibaba Cloud mengumumkan rencananya untuk memperluas kehadirannya di pasar internasional dengan membuka zona ketersediaan cloud pertama di Meksiko dan mendirikan data center tambahan di Malaysia, Filipina, Thailand, dan Korea Selatan dalam tiga tahun ke depan.

Investasi ini bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur cloud dan AI, serta untuk memperluas kemitraan global dan mengembangkan bakat AI.

“Dengan meningkatnya permintaan akan AI di berbagai industri, kami berkomitmen untuk memperluas infrastruktur AI dan meningkatkan kapasitas cloud di seluruh dunia,” kata Selina Yuan, President of International Business Alibaba Cloud Intelligence.

Baca juga: Redmi 13 Siap Meluncur di Indonesia pada 5 Juni 2024

Untuk memfasilitasi pengembangan model dan aplikasi AI, Alibaba Cloud akan menyediakan platform pengembangan AI generatif, Model Studio, bagi pelanggan internasional di Zona Ketersediaan Singapura.

Melalui Model Studio, pelanggan dapat mengakses large language model Qwen milik Alibaba Cloud untuk memfasilitasi pengembangan aplikasi AI generatif sesuai kebutuhan.

Selain itu, Alibaba Cloud memperkuat kemitraannya dengan SAP untuk meluncurkan solusi one-stop enterprise bagi UKM di Asia.

Baca juga: Samsung Akan Rilis Laptop Canggih dengan Fitur AI Terintegrasi

Solusi ini mengintegrasikan SAP Business One dengan infrastruktur cloud Alibaba Cloud, memungkinkan UKM untuk mendapatkan sistem ERP yang kuat tanpa perlu investasi awal besar dalam infrastruktur TI.

Alibaba Cloud juga menjajaki kemitraan dengan Salesforce untuk mengembangkan kursus pelatihan Salesforce on Alibaba Cloud di Cina.

Kursus ini dirancang untuk perusahaan multinasional dengan fokus pada penggunaan dan penguasaan platform CRM Salesforce.

Selain itu, Alibaba Cloud bermitra dengan Demos Group untuk meluncurkan rangkaian kursus online Alibaba Cloud di Eropa, serta dengan OxValue.AI dari Universitas Oxford untuk memperluas kemampuan Alibaba Cloud dalam layanan penilaian berbasis AI.

Alibaba Cloud juga berkolaborasi dengan beberapa universitas internasional untuk memperkenalkan kursus cloud computing dan AI.

Kemitraan ini telah membawa Alibaba Cloud ke berbagai industri, seperti industri mewah, kesehatan digital, dan olahraga.

Kemitraan dengan LVMH Group, FathomX, dan International Canoe Federation (ICF) adalah contoh kolaborasi yang berhasil dalam memanfaatkan teknologi cloud dan AI untuk meningkatkan operasional dan inovasi bisnis mereka.

COMMENTS

WORDPRESS: 0