Aksi Protes Pro Palestina Bergejolak di Kampus-Kampus Amerika Tuntut Solusi Damai

HomePolitik

Aksi Protes Pro Palestina Bergejolak di Kampus-Kampus Amerika Tuntut Solusi Damai

XYZonemedia.com- Sejumlah kampus di Amerika Serikat bergejolak diguncang aksi unjuk rasa besar-besaran yang menuntut solusi damai untuk konflik Israel

Dituding Abu-Abu Dukung Palestina, Agnez Mo Serukan All Eyes On Rafah Hentikan Genosida
Pedih Genosida Palestina Ariana Grande Buka Donasi
Peduli, Supermodel Gigi dan Bella Hadid Kompak Donasi Rp16,2 Miliar Untuk Palestina

XYZonemedia.com- Sejumlah kampus di Amerika Serikat bergejolak diguncang aksi unjuk rasa besar-besaran yang menuntut solusi damai untuk konflik Israel-Palestina.

Para pengunjuk rasa, yang sebagian besar adalah mahasiswa, mengecam kekerasan yang dialami warga Palestina dan mendukung hak-hak mereka. Mereka meminta Pemerintah Amerika lebih bijak dalam menyikapi tindakan agresi dan genosida oleh  Israel.

Ribuan mahasiswa turun ke jalan untuk mengutuk kekerasan yang terus meningkat di Jalur Gaza. Di Universitas Columbia, New York, ribuan orang berkumpul dengan membawa spanduk bertuliskan “Kemerdekaan untuk Palestina” dan “Hentikan Pendudukan Israel.” Situasi sempat memanas ketika sejumlah pengunjuk rasa mencoba memblokir pintu gerbang utama kampus.

“Kita berdiri di sisi yang benar dalam sejarah,” ujar Rashid Khalidi, sejarawan Palestina-Amerika dan profesor studi Arab modern di Universitas Colombia. “Ini memalukan bagi para pemimpin kita, memalukan bagi pemerintahan kita, karena mengizinkan polisi masuk ke kampus kita. Amerika Serikat ikut terlibat dalam perang ini [di Gaza], pajak kita, bom kita, F-15, dan helikopter Apache kita  digunakan untuk membunuh warga Palestina.”

Sementara itu, di UCLA, California, lebih dari 5.000 orang melakukan unjuk rasa damai dengan membentangkan bendera Palestina sepanjang beberapa ratus meter di area kampus. Ray Wiliani, yang tinggal di dekatnya, mengatakan dia datang ke UCLA pada Rabu malam untuk mendukung para demonstran pro-Palestina seperti yang dikutip kantor berita AP (2/5)

“Kita perlu mengambil sikap untuk itu,” katanya. “Cukup sudah.”

Tidak hanya itu, aksi serupa juga berlangsung di kampus-kampus ternama lain seperti MIT, UC Berkeley, Northwestern University, dan NYU. Pihak keamanan kampus dan kepolisian setempat dikerahkan untuk mengamankan situasi, walaupun sebagian besar aksi berlangsung damai.

Pihak keamanan kampus mengaku kewalahan menghadapi aksi ribuan peserta protes yang militan tetapi tetap berupaya menjaga situasi agar tidak berlanjut anarkis. “Kami menghargai hak demokratis mahasiswa untuk berpendapat, tapi tentu tidak dengan jalan anarkis,” tegas Kepala Kepolisian Kampus UC Berkeley, Tom Wilkins.

“Kami menghargai hak untuk berpendapat dan berekspresi, tetapi keamanan dan ketertiban harus tetap terjaga,” demikian pernyataan Kepala Kepolisian Kota Chicago terkait aksi unjuk rasa mahasiswa di Northwestern University.

Gelombang aksi protes ini merefleksikan kemarahan yang meningkat di kalangan masyarakat Amerika, khususnya kaum milenial dan mahasiswa, terhadap kebijakan Amerika Serikat yang dianggap berat sebelah dalam mendukung Israel. Dengan suara yang semakin lantang, mereka mendesak pemerintah dan komunitas internasional untuk tidak lagi mengabaikan nasib rakyat Palestina.***

 

 

COMMENTS

WORDPRESS: 0